MAKALAH SISTEM TELEKOMUNIKASI



TUGAS KE – 1
MEKANISME KERJA PSTN
(Publikc Switched Telephone Network)




M FIKRI MUSAFFA’
5021502008
TEKNIK INFORMATIKA
2017

SEKOLAH TINGGI TEKNOLOGI
PONDOK MODERN SUMBER DAYA AT – TAQWA
TAHUN AJARAN 2017

KATA PENGANTAR


Alḥamdulillāh, puji syukur kami panjatkan kehadirat Dzat Wajibul Wujud Yang Allâh Asma-Nya. Syukur memiliki arti terbuka. Yakni terbukanya diri, pikiran, dan  hati sehingga dengan mudah menerima usulan, masukan, dan pendapat orang lain. Tidak memiliki watak yang sebaliknya, yakni kafaro (tertutup) yang dapat menjadikan kerasnya hati.
Topik makalah ini berawal dari tugas mata kuliah sistem telekomunikasi yang membahas tentang PTSN.Tulisan ini bertujuan membuka wawasan tentang itu.
Penulis haturkan terima kasih kepada pihak-pihak yang telah membantu penyelesaian tulisan ini:
a.    KH. Moh. Dzoharul Arifin Munawar Abdulloh Afandi., yang senantiasa membimbing, mengasuh, serta mendidik baik secara lahir maupun baṭin;
b.    Kedua orang tua, yang senantiasa mendoakan;
c.    Ketua STT Pomosda, yang memberikan kesempatan dan dukungan;
d.    Bapak Jarwo, ST selaku dosen matakuliah sistem telekomunikasi;
e.    Teman-teman sekalian yang telah memberikan secara total baik secara moril maupun material.
Penulis menyadari bahwa banyak terdapat kekurangan-kekurangan dalam penulisan makalah ini, maka dari itu penulis mengharapkan kritik dan saran yang membangun dari pembaca demi kesempurnaan makalah ini.
Tanjunganom, 17 Februari 2017


Penyusun





DAFTAR ISI


C.   Tujuan. 4
D.   Manfaat 4











BAB I

PENDAHULUAN

A.   Latar Belakang

PSTN (Public Switched Telephone Network) yaitu merupakan suatu jaringan telepon yang menggunakan perantara kabel atau media lainnya. Jaringan ini biasanya menggunakan kawat tembaga agar dapat menghantarkan sinyal yang kuat dan jelas, tidak mudah karatan, kuat, dan tahan terhadap cuaca.

Jaringan telepon yang pertama tidak digunakan secara pribadi, tetapi berupakabel yang disambungkan berpasangansecara bersama-sama. Sehingga bila adapengguna yang ingin berbicara dengan banyak orang yang berbeda, maka dia mempunyai telepon sebanyak sambungan ke orang yang dia inginkandan dering telepon dengan cara pelanggan yang ingin berbicara bersiul ke telepon sampai mendapat respon dari penjawab.

Setelah itu ditambahkan bel untuk memberikan sinyal, dan kemudian switchhook, dan telepon mengambil keuntungan dari prinsip pertukaran, yang sudah bekerja dalam jaringan telegraf. Setiap pensinyalan termasuk multi-frequency yang akhirnya berpuncak pada teknologi network SS7 yang paling banyak digunakan pada akhir abad 20.

Pada tahun 1970-an industry telekomunikasi mulai  mengimplementasikan paket switching jaringan layanan data telepon dihubungkan dengan kabel ke sentral telepon, dan sentral di sambungkan dengan kabel ke cabang. Jaringan dihubungkan bersama secara heirarki sampai hubungan tersebut membentang kota, Negara, benua, dan lautan. Ini adalah awal dari PSTN.

Meskipun istilah ini tidak diketahui selama beberapa decade. Otomasi memperkenalkan hubungan antara telepon dan sentral, dan antar sentral, diikuti dengan lebih canggihnya alamat menggunakan X.25 protokol dipakai di
sebagian besar peralatan PSTN saat itu.


B.   Rumusan Masalah

a.    Apa yang di maksud dengan PSTN?
b.    Bagaimana Mekanisme Kerja PSTN(Public Switched Telephone Network)?
c.    Bagaimana Komponen dalam PSTN (Public Switched Telephone Network)?

C.   Tujuan

·         Untuk memenuhi tugas mata kuliah Pengetahuan Sistem Telekomunikasi Tahun 2017.
·         Untuk mengetahui apa yang di maksud dengan PSTN (Public Switched Telephone Network)
·         Untuk mengetahui bagaimana mekanisme kerja PSTN.
·         Mengetahui komponen yang berada dalam PTSN PSTN (Public Switched Telephone Network

D.   Manfaat

Manfaat dari penulisan makalah ini adalah untuk meningkatkan pengetahuan baik bagi penulis maupun bagi pembaca tentang PSTN (Public Switched Telephone Network) dan mampu menjelaskan dan juga sebisa mungkin mempraktekan tentang PSTN ini di dunia nyata.
Manfaat bagi masyarakat ketika penulis  praktek didunia nyata, yaitu: (1) meningkatkan sikap berdaya kritis dan terbuka terhadap berbagai permasalahan yang terjadi di lingkungannya, (2) membantu memberikan alternatif penyelesaian beberapa persoalan sosial budaya seperti kenakalan remaja, dekadensi moral, dan lain-lain melalui kegiatan penelitian, (3) membangun dan meningkatkan kesadaran bahwa kemajuan bangsa dapat dicapai melalui penguasaan ilmu pengetahuan dan teknologi, (4) meningkatkan kesedaran akan pentingnya pendidikan, dan (5) melestarikan lingkungan dan sumber daya alam yang ada.





BAB II

PEMBAHASAN

1.1 Jaringan Akses PSTN
Pengertian Jaringan Akses PSTN(Public Switched Telephone Network) Jaringan Akses adalah jaringan yang menghubungkan Sentral dengan pelanggan.


PSTN adalah jaringan telpon tetap dengan kabel. Jaringan telepon ini secara umum diatur oleh standar-standar teknis yang dibuat oleh ITU-T dan menggunakan pengalamatan E.163/E.164 yang dikenal dengan nomor telepon.

PSTN disini maksudnya adalah sebuah sistem jaringan telepon yang menggunakan kabel sebagai media transmisi. Karena penggunaan kabel sebagai media transmisi maka sering juga disebut “Wireline Telephone System”. Lebih lengkapnya bisa dilihat tentang Wireline and Wireless.

Jadi, Jaringan Akses PSTN adalah jaringan yang menghubungkan sentral dengan pelanggan dalam lingkup jaringan telepon kabel.

1.2 Karakteristik PSTN

   Akses analog dengan frekuensi 300-3400 Hz
       Bersifat circuit-switched. circuit switch ini maksudnya adalah pada jarngan telepon PSTN masih menggunakan media transmisi kabel maka dari itu disebut circuit. Lengkapnya bisa dilihat disini Circuit Switched
    Memiliki bandwith 64 kbps. dalam bandwith sekecil ini maka PSTN hanya bisa   mengirimkan suara
       Bersifat fix sehingga mobilitasnya sangat terbatas. Tidak bisa digunakan di kota berbeda. Misal saya memasang telepon PSTN ini di rumah yang terletak di Jakarta, suatu hari ingin ke Surabaya, maka jaringan ini tidak bisa digunakan di Surabaya karena sudah terdaftar di Jakarta.
       Dapat diintegrasikan dengan jaringan lain, seperti ISDN, PLMN, PDN  PSTN ini bisa terhubung ke ketiga di atas, salah satunya adalah PLMN ( tentang mobile = seluler )

1.3 Macam-macam Jaringan Akses PSTN

    Jarlokat (Jaringan Lokal Akses Kabel Tembaga)
Jaringan lokal Akses Tembaga merupakan jaringan akses dari sentral ke pelanggan dengan menggunakan tembaga sebagai media transmisinya.

Gambar 2.1 : Struktur sederhana Jarlokat
Keterangan :  
STO : Sentral Telepon Otomat
Sentral Telepon Otomat adalah  sebagai sistem penyambungan telepon untuk mengatur proses penyambungan komunikasi telepon.
RPU :  Rangka Pembagi Utama
MDF atau RPU adalah sebuah tempat terminasi kabel, yang menghubungkan kabel saluran pelanggan dari sentral telpon yang menuju ke terminal pelanggan. RPU atau MDF yang letaknya biasanya dibawah sentral telpon , untuk gedung bertingkat atau bersebelahan dengan peralatan sentral untuk gedung yang tidak bertingkat.
KP :  Kotak Pembagi atau Distribution Point(DP).
DP merupakan unit terminal kabel tempat penyambungan antara kabel sekunder dengan kabel distribusi (penanggal) yang mempunyai fungsi sebagai tempat penyambungan antara kabel sekunder dengan kabel distribusi, dan sebagai tempat pengetesan untuk melokalisir gangguan.
KTB :Kotak Terminal Batas
KTB adalah tempat penyambungan antara kabel distribusi dengan kabel instalasi dalam rumah (indoor cable) yang berfungsi sebagai pembatas antara IKR(Instalasi kabel rumah) pada rumah pelanggan dengan saluran penanggal pada jaringan kabel dan tempat pemeriksaan ada tidaknya dial tone (nada pilih).
Pesawat Telepon

Gambar selengkapnya mengenai konfigurasinya.

·   Jarlokar (Jaringan Lokal Akses Radio)
Jarlokar adalah jaringan lokal akses yang memanfaatkan media udara sebagai media transmisinya, dimana antenna dijadikan sebagai pemancar dan penerima sinyal informasi.
Gambar 4 : Contoh konfigurasi  Jarlokar dari kiri ke kanan (Sentral Lokal – Base Station –  Radio Tower (Antenna) – Terminal pelanggan)
Beberapa teknologi yang menggunakan radio diantaranya adalah :
a.       WLL (Wireless Local Loop)
b.      Seluler
c.       WiFi
d.      Wimax.

• Jarlokaf ( Jaringan Lokal Akses Fiber Optik )
Jarlokaf adalah jaringan lokal akses yang memanfaatkan media fiber optic sebagai media transmisinya, sehingga proses pengiriman sinyal informasi dapat dilakukan lebih cepat.



Macam-macam konfigurasi jaringan pada Jarlokaf :
           1. Fiber to the Zone (FTTZ)
           2. Fiber to the Building (FTTB)
           3. Fiber to the Curb (FTTC)
           4. Fiber to the Home (FTTH)

1.4 Komponen Jaringan PSTN

Jaringan PSTN

a. Sentral
Sentral Telepon merupakan pusat pengaturan hubungan antara pelanggan telepon.
b. Main Distribution Frame MDF
Berupa kerangka besi untuk menempatkan blok-blok terminal horizontal dan vertikal. Blok terminal vertikal terletak di sisi pelanggan pada rangka MDF dan berfungsi sebagai tempat diterminasikannya kabel primer. Sementara Blok terminal horizontal terletak pada sisi sentral di rangka MDF dan berfungsi sebagai tempat diterminasikannya kabel dari sentral (kabel sentral). Blok terminal vertikal dan blok terminal horizontal dihubungkan dengan dengan menggunakan kabel jumper wire, yaitu kabel tembaga polietelin.
Blok Vertikal
Blok Horizontal

c. Kabel Primer
Kabel primer  adalah kabel yang menghubungkan MDF dengan RK.
d. Rumah Kabel (RK)
Merupakan sebuah terminal untuk tempat terminasi kabel primer dan sekunder. Biasanya bentruknya berupa kotak tertutup berwarna abu-abu yang terletak di pinggir jalan. Di bagian pintu depan terdapat kode untuk RK tersebut.
Rumah kabel
e. Kabel Sekunder
Kabel sekunder merupakan kabel yang menghubungkan antara RK dan DP.
f.  Distribution Point (DP)
Terminal kabel tempat penyambungan kabel sekunder dengan saluran penanggal. DP biasanya terletak di atas tiang.
DP
g. Kotak Terminal Batas (KTB)
KTB merupakan kotak terminal yang berada pada rumah atau biasanya di dinding rumah. KTB yang biasanya dipasang adalah berbentuk kotak berwarna abu-abu di tempel di dinding sebagai lanjutan terminasi dari DP.
KTB
h. Soket/ Roset
Soket/ roset merupakan sebuah terminal 1 pair to 1 pair (pada umumnya), namun ada juga yang 1 pair to beberapa pair, dimana kabel rumah tersebut akan diterminasi di roset dan setelah itu akan dihubungkan ke pesawat telepon.
Roset








PSTN dapat dibagi menjadi 3 jaringan utama, yaitu :
1)  Jaringan Backbone
Merupakan core network/ jaringan inti yang membangun PSTN, yaitu jaringan yang menghubungkan antar sentral.
Ø  Apabila hanya ada dua pihak yang berhubungan dengan telepon :
·         Hanya diperlukan satu saluran yang secara tetap menghubungkan kedua pihak
(dedicated)
·         Tanda pemanggilan (misalnya bel) langsung tersambung dari pemanggil ke
yang dipanggil
·         Percakapan langsung terjadi




Ø  kemampuan dasar yang dimiliki sentral telepon :
·         Menghubungkan dua diantara pemakai yang ingin berhubungan (switching)
·         Memberikan informasi adanya panggilan, terjadinya percakapan, berakhirnya
percakapan dll (signaling)
·         Memberikan identitas kepada tiap pemakai (numbering)









Ø  Komponen jaringan telepon terdiri dari :
·         Terminal
·         Sentral (Switching)
·         Transmisi/saluran/Jaringan akses









2) Jaringan Akses
Merupakan jaringan yang berfungsi menghubungkan sentral sampai ke pelanggan. Jaringan Akses dapat dibagi menjadi empat, yaitu : Jaringan Lokal Akses Tembaga (Jarlokat), Jaringan Lokal Akses Radio (Jarlokar), Jaringan Lokal Akses Fiber Optik (Jarlokaf), Hybrid Fiber Coaxial (HFC).

3) Jaringan Interkoneksi
Biasanya sebuah perusahaan besar memiliki banyak ruangan dan karyawan yang hampir dipastikan membutuhkan telepon dalam mempermudah bertukar informasi dengan karyawan lain diruangan tertentu. Setiap kali menelpon perusahaan tersebut akan dikenakan charging oleh penyedia jasa telekomunikasi setara dengan telepon lokal. Setelah dilakukan penelitian, didapatkan kenyataan bahwa intensitas telepon internal kantor sangat tinggi dan tidak bisa dicegah karena menyangkut operasional perusahaan.
Dari kenyataan ini, didapatkan ide pembangunan sebuah sentral privat yang memungkinkan komunikasi internal perusahaan dapat dilakukan secara gratis. Maka keluarlah perangkat yang disebut PBX (Private Branch eXchange), yaitu sebuah sentral privat dengan feature seperti sentral publik yang digunakan oleh suatu lembaga/ perusahaan dalam melayani komunikasi internal perusahaan tersebut.

BAB III

PENUTUP

A.   Kesimpulan

PSTN disini maksudnya adalah sebuah sistem jaringan telepon yang menggunakan kabel sebagai media transmisi. Karena penggunaan kabel sebagai media transmisi maka sering juga disebut “Wireline Telephone System”.

Jadi, Jaringan Akses PSTN adalah jaringan yang menghubungkan sentral dengan pelanggan dalam lingkup jaringan telepon kabel.

Pada intinya PSTN itu komponen – komponennya terhubung dengan kabel, tapi karena banyak banget yang harus dihubungkan maka digunakan sistem terminasi mulai dari sentral , RK, DP, trus ke KTB, sampai akhirnya ke soket kita. Dengan teknik seperti ini memudahkan untuk melakukan penomoran serta lokalisasi gangguan.

   Sistem catu yang diterapkan pada PSTN juga ada 2 jenis yaitu sistem catu langsung dan tidak langsung,

B.   Saran

Belajar jaringan itu harus punya interest dengan yang namanya arsitektur !
KENAPA BEGITU ?
Sebab, kalo kita mengerti tentang arsitektur, kita dapat mengerti bagaimana cara kerjanya PSTN.
“kalau yang dasar aja g tau gimana mau jadi pengembang”.








DAFTAR PUSTAKA

Alihasyim.2014.Dasar Telekomunikasi. http://alihasyim.blogspot.com/2012/10/public-switched-telephone-network-pstn.html.11 Desember 2014 05.26
firdaus84.files.wordpress.com/2010/10/2 pstn.pptx
Zulkarnain.2009.Konfigurasi jaringan jarlokat.http://zulkarnainiakren.blogspot.co.id/2009/11/konfigurasi-jaringan-jarlokat.html
Dyalicious.Public Switched Telepone Network. http://mizz-dark-star.blogspot.co.id/2010/02/pstn-public-switched-telephone-network.html.at 2/28/2010 10:29:00 AM


Komentar

Postingan populer dari blog ini

MAKALAH SISTEM TELEKOMUNIKASI